Harga Dan Spesifikasi Moge Royal Enfield Bullet 500 EFI | Spot Specs Otomotif & Harga Terbaru | @ HitsID.Com Harga Dan Spesifikasi Moge Royal Enfield Bullet 500 EFI | Spot Specs Otomotif & Harga Terbaru | @ HitsID.Com Harga Dan Spesifikasi Moge Royal Enfield Bullet 500 EFI - Spot Specs Otomotif & Harga Terbaru | @ HitsID.Com

Harga Dan Spesifikasi Moge Royal Enfield Bullet 500 EFI

OTOMOTIF
Harga Dan Spesifikasi Moge Royal Enfield Bullet 500 EFI
Review Motor Royal Enfield Bullet 500 EFISelain menawarkan perfoma mesin yang bagus Royal Enfield juga akan menawarkan motor terbarunya ini dengan harga yang cukup mahal. Ya, untuk harga Royal Enfield Bullet 500 EFI ini dibanderol dengan kisaran harga mencapai 80 juta rupiah per unit-nya. Wahh… cukup mahal juga yah moge buatan negra Eropa yang satu ini? 

Mesikpun mahal tapi motor dengan kapasitas 500cc ini memiliki banyak peminat dari dalam maupun luar negri. Hal ini tentu saja tidak lepad dari tampilan motor ini yang cukup klasik dan juga nyentrik, lantas bagaimanakah mengenai Spesifikasi dan Harga Royal Enfield Bullet 500 EFIini? mari kita simak ulasanya berikut ini.

Harga Dan Spesifikasi Moge Royal Enfield Bullet 500 EFI

Spesifikasi Royal Enfield Bullet 500 EFI

Mesin
  • Tipe Mesin : Satu Silinder, 4 tak
  • Kapasitas Silinder : 499cc
  • Jumlah Silinder : Single cylinder
  • Rasio Kompresi : 8.5:1
  • Diameter x Langkah : 84mm x 90mm
  • Power Max : 27.2 bhp @ 5250 rpm
  • Torsi Max : 41.3 Nm @ 4000 rpm
  • Fuel system : Injeksi Bahan Bakar Elektronik Keihin
  • Pembersih Udara : Elemen Kertas
  • Pelumasan : Genangan Basah
  • Sistem Starter : Manual dan Electric Starter
  • Transmisi : 5 Kecepatan Berkaitan Konstan
  • Type Kopling : Basah, lebih dari satu pelat
Dimensi
  • Panjang : 2200 mm
  • Lebar : 800 mm
  • Tinggi : 1100 mm
  • Jarak Sumbu Roda : 1370 mm
  • Jarak Terendah Ke Tanah : 135 mm
  • Berat Kosong : 187 Kg
  • Kapasitas Tangki Bahan Bakar : 14,5 Liter
Rangka
  • Rangka : downtube tunggal, menggunakan mesin sebagai suku cadang yang ditekan
  • Suspensi Depan : Teleskopis, jeruji 35 mm, pergerakan poros roda 130 mm
  • Suspensi Belakang : Dua sok breker yang diisi udara dengan 5 langkah beban awal yang dapat disesuaikan, pergerakan poros roda 80 mm
  • Rem Depan : Cakram 280mm, kaliper 2 piston
  • Rem Belakang : Tromol 153 mm, Pengembang Dalam Panduan Tunggal
  • Ban Depan : 3.25 x 19
  • Ban Belakang : 3.50 x 19
Kelistrikan
  • Sistem Pengapian : Pengapian Digital Elektronik
  • Sistem Listrik : 12 volt – DC
  • Batteray : 12 volt, 14 Ah
  • Lampu Depan : 60 W / 55 W, HALOGEN
  • Lampu Belakang : 21 W / 5 W
Review Motor Royal Enfield Bullet 500 EFI
Review Motor Royal Enfield Bullet 500 EFI
Desain dan Dimensi
Seperti yang sudah kita ketahui Royal Enfield memang terkenal dengan desain motornya yang klasik dan juga nyentrik. Sepeti halnya motor Royal Enfield Bullet 500 EFI ini, memiliki desain yang cukup elegant dengan beberapa barutan eksterior yang unik menjadikan motor ini nampak lebih klasik dibandingkan motor-motor royal enfield yang lainnya. Apalagi moge dengan kapasitas 500cc ini telah dilengkapi dengan dimensi motor yang cukup ideal untuk sebuah motor dengan kapasitas mesin yang besar. Jika di ukur dari panjangnya motor ini memiliki panjang keseluruhan mencapai 2200 mm dengan lebar motor yang mencapai 800 mm, sementara itu untuk motor ini juga memiliki tinggi hingga 1100 mm yang akan membaut pengendara lebih mudah dalam naik dan turun dari moge ini.
Selain itu untuk memberikan keseimbangan yang pas antara roda depan dan roda belakang, motor ini diberi jarak antar sumbu roda yang mencapai 1370 mm dengan jarak terendah pada tanah mencapai 135 mm. Terlebih dengan berat motor yang hanya berkisar sekitar 187 kg membuat para pengendara lebih mudah dalam mengendalikan motor yang satu ini. Tak cukup hanya itu saja beberapa fitur menarik juga ikut melengkapi penampilan moge ini, sehingga akan menjadi daya tarik tersendiri untuk motor yang satu ini. Nah jika kita melihat bagian depan motor ini kita akan mendapati bagian depan motor yang sangat klasik dimana pada bagian depan motor ini telah terpasang sabuah lampu utama yang berbentuk bulat lengkap dengan lampu sein yang akan memberikan tampilan yang cukup nyentrik.
Sementara itu pada bagian ini juga terpasang panel spedometer yang unik dan sederhana yang dikombinsaikan dengan desain stang motor yang cukup aerodinamis. Disisi lainya kita juga akan mendapat desain tangki motor yang cukup elegant serta mampu menampung sekitar 14 liter bahan bakar. Selain itu motor ini juga dilengkapi dengan jok motor yang cukup empuk dengan desain yang futuristik. Dengan beberapa fitur menarik seperti ini tentu saja akan membuat harga Royal Enfield Bullet 500 EFI ini jauh lebih mahal dibandingkan dengan motor-motor biasa. Tak hanya itu saja pada bagian belakang motor ini juga sangat terkesan cukup gagah dengan adanya spatbor yang elegant dengan satu lampu stoplamp dan dua buah lampu sein belakang.
                     * Rental Mobil Jogja
Perfoma Mesin Motor 500cc Dengan Teknologi EFI
Dengan harga Royal Enfield Bullte 500 EFI yang terbilang cukup mahal, moge ini juga nampaknya telah dilengkapi dengan mesin yang berkapasitas tinggi yakni sebesar 500cc. Selain itu motor ini juga telah mengusung teknologi Electrik Fuel Injection (EFI) yang mampu membuat perfoma motor ini makin tangguh dan makin hemat bahan bakar. Mengenakan mesin 500cc dengan silinder tunggal, motor gede garapan Royal Enfield ini mampu melaju dengan kecepatan tinggi dengan power maksimum sebesar 27.2 bhp dengan putaran mesin sebesar 5250 rpm. Selain itu motor ini juga mampu menghasilkan torsi maksimum sebesar 41.3 Nm pada putaran mesin yang mencapai 4000 rpm.
Royal Enfield Bullet 500 EFI
Royal Enfield Bullet 500 EFI
Nah sobat selain memiliki perfoma mesain yang cukup tangguh Royal Enfield Bullet 500 EFI ini juga dilengkapi dengan sistem transimisi manual dengan 5 kecepatan berkaitan konstan. Transmisi tersebut berkombinasi langsung dengan sistem kopling manual yang dapat mempermudah pengendara dalam memindah gigi ratio satu ke gigi ratio yang lainya. Tak hanya itu saja untuk sistem bahan bakarnya juga sudah menggunakan teknologi Injeksi Bahan Bakar Elektronik Keihin yang mampu membuat motor ini lebih maksimal dalam menyuplai bahan bakar kedalam ruang pembakaran. Alhasil tenaga yang dihasilkan pun akan lebih sempurna dan lebih maksimal.
Suspensi dan Kaki-Kaki Yang Kuat
Selain menampilkan perfoma mesin yang cukup baik, motor retro klasik dengan gaya modern ini juga sudah dilengkapi dengan beberapa suspensi yang terbilang cukup tangguh dikelasnya. Ya bagaimana tidak pada bagian depan motor gede ini pengendara akan menjumpai sebuah suspensi yang sangatlah kokoh dengan model Teleskopis, jeruji 35 mm, pergerakan poros roda 130 mm. Dengan suspensi jenis ini bagian depan motor ini akan terasa sangat empuk dan nyaman ketika melewati medan jalanan yang bergelombang. Selain itu pada bagian belakang motor ini juga terpasang suspensi jenis Dua sok breker yang diisi udara dengan 5 langkah beban awal yang dapat disesuaikan, pergerakan poros roda 80 mm, yang juga akan memberikan kenyaman extra pada setiap pemboncengnya.
Tak hanya suspensi saja yang terbilang cukup bagus, pada sisi kerangka motor juga sudah sangat apik. Dimana untuk kerangka motor ini terbuat dari pipa baja kuat yang sangat kokoh yakni dengan model kerangka downtube tunggal, menggunakan mesin sebagai suku cadang yang ditekan. Dengan kerangka jenis ini motor ini akan semakin nyaman saat dikendarai bahkan mampu memberikan keseimbangan yang cukup bagus, sehingga sangat cocok untuk motor dengan kecepatan tinggi. Nah sobat dengan perfoma yang cukup apik, tidak heran jika harga Royal Enfield Bullet 500 EFI di Indonesia terbilang cukup mahal, hal ini tentu saja sangat sebanding dengan kualitas motor tersebut.
Kelistrikan
Berbicara mengenai kelistrikan dari motor ini memang sudah cukup modern, dimana motor gede garapan Royal Enfield ini telah memakai sistem pengapian berupa Digital Electronik yang mampu memerika pengapian yang lebih maksimal. Selain itu unutk batteraynya sendiri motor ini telah menggunakan batteray dengan kapasitas 12 volt, 14 Ah dengan sistem listrik 12 volt – DC. Selain itu untuk lampu depannya sendiri menggunakan boklam lampu dengan kapasitas 60 W / 55 W dengan jenis lampu Helogen, dengan lampu jenis ini tentu saja penerangan bagian depan akan menjadi lebih terang. Nah sobat setelah mengetahui spesifikasi dari motor gede ini maka tidak heran jika harga Royal Enfield Bullet 500 EFI ini dibanderol dengan harga yang mahal.
Harga Royal Enfield Bullet 500 EFI
Harga Royal Enfield Bullet 500 EFI

Daftar Harga Royal Enfield Bullet 500 EFI

Harga Royal Enfield Bullet 500 EFI Baru
  • Rp 81.300.000,-
Harga Royal Enfield Bullet 500 EFI Bekas
  • Rp –
Harga Terbaru : Daftar Harga Motor Roayal Enfield
Note :
  • Harga Royal Enfield Bullet 500 EFI diatas merupakan harga OTR Jakarta
  • Kemungkinan besar harga Royal Enfield Bullet 500 EFI diatas masih bisa berubah
  • Beda wilayah biasanya akan berbeda pula harga Royal Enfield Bullet 500 EFI tersebut
Saat ini harga Royal Enfield Bullet 500 EFI memang masih terbilang cukup mahal, hal ini tentu saja sebanding dengan perfoma mesin yang di bawa oleh motor ini. Ya, mengandalkan mesin satu silinder yang memiliki kapasitas mesin 500cc motor ini dapat melepaskan tenaga dan torsi yang cukup besar, hal ini juga sangat mempengaruhi kecepatan motor ini saat di geber dengan kecepatan yang tinggi. Selain itu perfoma mesin ini juga telah di imbangi dengan beberapa teknologi canggih yang berkembang saat ini seperti teknologi EFI yang dapat membuat mesin lebih bertenaga dan juga hemat bahan bakar.
Di Indonesai motor klasik garapan Royal Enfield memang menjadi primadona, selain memiliki perfoma yang bagus harga motor ini juga terbilang cukup mahal. Selain itu motor ini juga merupakan motor legendaris yang sudah ada sejak jaman perang dunia I dan perang dunia II, bahkan motor antik ini juga menjadi salah satu kendaraan perang yang digunakan dalam peristiwa bersejarah tersebut. Dengan hal ini maka tidak heran jika motor gede garapan Royal Enfield selalu menawarkan keunikan tersendiri bagi para konsumenya. Demikian informasi mengenai Harga Dan Spesifikasi Royal Enfield Bullet 500 EFI.
Description: Harga Dan Spesifikasi Moge Royal Enfield Bullet 500 EFI Rating: 3.5 Reviewer: HitsId ItemReviewed: Harga Dan Spesifikasi Moge Royal Enfield Bullet 500 EFI
Diberdayakan oleh Blogger.
Harga Dan Spesifikasi Moge Royal Enfield Bullet 500 EFI | Spot Specs Otomotif & Harga Terbaru | @ HitsID.Com